4 Penyebab Septic Tank Cepat Penuh dan Cara Mengatasinya

Septic tank yang penuh dapat menimbulkan bau yang tidak sedap dan juga dapat mencemari lingkungan. Oleh karena itu, Anda perlu memperhatikan penyebab septic tank yang cepat penuh dan mencari cara mengatasinya. Bisa saja Anda memanggil jasa sedot WC dan tenaga profesional, hanya saja jika septic tank selalu cepat penuh maka sebaiknya Anda mencari tahu penyebabnya terlebih dulu. Setelah itu, Anda bisa menentukan langkah yang tepat.

Penyebab Septic Tank Cepat Penuh dan Cara Mengatasinya

Berikut ini penyebab dan cara mengatasi septic tank yang cepat penuh.

1. Pipa Lateral Tersumbat

Penyebab pertama yang membuat septic tank cepat penuh adalah karena pipa lateral tersumbat. Septic tank yang tidak dipompa secara teratur akan membuat kotoran berbentuk padat masuk ke pipa lateral dan keluar dari tangki. Cara mengatasi hal ini adalah dengan memanggil jasa pembersih septic tank atau jasa sedot WC untuk menghilangkan sumbatan di saluran septic tank.

2. Area Pembuangan Penuh Air

Akibat adanya hujan lebat dan air merembes masuk ke septic tank dapat menyebabkan saluran pembuangan penuh dengan air. Sehingga kotoran dari WC akan susah masuk ke septic tank. Untuk mengatasi agar septic tank tidak cepat penuh adalah dengan memasang ubin drainase di sekitar saluran pembuangan. Hal ini bertujuan agar air tanah tidak mudah menyerap dan membuat septic tank cepat penuh.

3. Tangki Septic Tank Tidak Ramah Bakteri

Kotoran dan limbah padat yang ada pada septic tank lama kelamaan akan terurai dengan bantuan bakteri pengurai. Tanpa adanya bakteri pengurai ini, maka akan membuat kotoran tidak mudah terurai sehingga membuat septic tank menjadi cepat penuh. Oleh karena itu, agar bakteri pengurai tumbuh subur di septic tank, maka sebaiknya hindari membuang zat kaustik ke lubang toilet.

4. Banyaknya Air yang Masuk ke Septic Tank

Aliran air yang ada pada pipa ledeng di sekitar saluran septic tank juga dapat membuat septic tank menjadi cepat penuh. Sebaiknya alihkan aliran air dalam septic tank ke tempat yang lain. Anda bisa memanggil tukang atau tenaga profesional untuk memutuskan sambungan pipa dari septic tank.

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *